Mungkin
kalian tidak asing dengan film Hollywood yang satu satu ini. Film edisi pertama
yang sangat terkenal pada pertengahan taun90-an. Film ini berkisah tentang
fiksi adventure dan komedi yang sangat menghibur dan menarik. Film jumanji ini
sendiri di garap ulang pada tanggal 20 Desember 2017 yang di sutradarai oleh
Jake Kasdan.
Film Jumanji terbaru ini menggunakan judul yang
berbeda dengan versi awal nya, menjadi Welcome To The Jungle yang di adaptasi
dari judul lagu Guns N Roses “Welcome To The Jungle” dan lagunya di gunakan
untuk mengiringi trailer film Jumanji – Welcome To The Jungle. Film jumanji
sendiri menggunakan latar hutan Afrika yang kenyataan nya proses pengambilan
adegan berlangsung di wilayah Hawaii.
Jumanji sendiri adalah sebuah papan
permainan yang mampu menghadirkan berbagai hal yang sangat mustahil muncul di
dunia nyata jika kita fikir dengan logika, karena papan permainan tersebut bisa
menarik pemain nya yang memainkan permainan tersebut masuk
kedalam dunia permainan tersebut. Film Jumanji ini di rilis pada tahun 1995
dengan seorang pria muda menemukan papan jumanji yang dia temukan, dan seketika
papan jumanji itu menarik remaja itu kedalam dunia permainan jumanji. kemudian lanjut
ke Jumanji masa kini yang memiliki sub judul yang berbeda menjadi Jumanji :
Welcome to The Jungle.
Film
ini menayangkan versi yang berbeda dengan film Jumanji yang pertama, Jumanji masa
kini mengisahkan tentang 4 orang anak SMA yang memiliki latar kepribadian yang
berbeda yang di perankan oleh actor Hollywood yang ternama yaitu Spancer (Alex
Woff) si anak kutu buku, Fridge (Ser Darius Blain) anak football mantan
temannya Spencer, Bethany (Madions Iseman), gadis cantik populer yang hoby nya
selfie, dan Martha (Morgan Turner) gadis pemalu yang sukanya mengkritik. Mereka
di pertemukan karena hukuman yang sama, yaitu membersihkan ruang bawah tanah
sekolah. Pada saat sedang menjalani hukuman di ruang bawah tanah, salah satu
dari mereka menemukan konsol permainan yang bernama Jumanji kemudian mengajak
yang lain untuk ikut memainkan permainan tersebut dan tertarik masuk ke dalam
permainan. Para peserta yang masuk dunia Jumanji akan berubah menjadi karakter-karakter
yang ada dalam dunia Jumanji sesuai dengan karakter yang mereka pilih. Disana, mereka
harus bertahan hidup dan berpetualang untuk mengalahkan permainan dan kembali
ke dunia nyata dan harus menjalani petualangan yang berbahaya.
Jumanji
: Welcome To The Jungle bukanlah remake dari film jumanji yang pertama pada
tahun 1995. Namun ini hanya sequel dari film Jumanji yang sebelumnya. Film ini
juga tidak menghadirkan satupun karakter lama yang ada di dalam film jumanji
sebelumnya.
Secara keseluruhan, film Jumanji :
Welcome To The Jungle ini cukup menghibur dan menarik. Film ini juga cocok
untuk disaksikan bersama teman-teman serta keluarga, karena film ini juga
menghadirkan efek visual yang sangat menarik.
Euis Atika